Peringati HUT Korps Brimob Polri Ke-78, Polresta Mojokerto Gelar Tasyakuran ~ Mojokerto Raya | Informasi seputar wilayah Kota Mojokerto
RUNNING NEWS :
Loading...

Peringati HUT Korps Brimob Polri Ke-78, Polresta Mojokerto Gelar Tasyakuran

-

Baca Juga

Kota Mojokerto - Dalam rangka memperingati HUT Brimob ke-78, puluhan anggota Brimob nusantara yang berdinas di Polresta Mojokerto menggelar tasyakuran di balkon Theresort Jln By Pass Kota Mojokerto, Selasa (14/11/23).


Tasyakuran tersebut dihadiri Kapolresta Mojokerto AKBP Wiwit Adisatria, S.H, S.I.K, M.T, Wakapolresta Mojokerto, PJU Polresta Mojokerto, Kapolsek jajaran Polresta Mojokerto serta seluruh eks anggota Brimob yang berdinas di Polresta Mojokerto dan tersebar di berbagai fungsi kepolisian.


Paguyuban Eks Brimob nusantara Polresta Mojokerto dipimpin oleh AKP Eddie yang sehari-hari menjabat sebagai Kasat Resnarkoba Polresta Mojokerto.


Dalam sambutannya AKP Eddie menyampaikan Bahwa kegiatan hari ini merupakan ajang silaturahmi eks Brimob Polresta Mojokerto dalam menyambut HUT Korps Brimob Polri Ke-78.


Semoga Eks Brimob Polresta Mojokerto tetap solit yang sesuai dengan arahan pimpinan kita akan dipersiapankan untuk menghadapi tahapan pemilu 2024.


Sementara itu Kapolresta Mojokerto AKBP Wiwit Adisatria, S.H, S.I.K, M.T, menyampaikan “Acara tasyakuran ini dilaksanakan sebagai wujud syukur atas kinerja korps Brimob Polri mengabdi kepada negara Republik Indonesia selama 78 tahun, Dengan mengusung tema "Negara Aman Menuju Indonesia Maju” Ucap AKBP Wiwit


“Merupakan kebanggaan kita bersama yang mana loyatitas dan kedisiplinan Korps Brimob dapat menjadi contoh bagi anggota Polri dalam melaksanakan tugas untuk mengabdi kepada bangsa dan negara,” Tambahnya.


Dalam tasyakuran ini juga dilaksanakan bhakti sosial dengan memberikan bingkisan kepada personel yang sakit, Semoga anggota yang sakit diberikan kesembuhan guna dapat berkumpul lagi bersama kita untuk mengabdikan diri kepada masyarakat, Tutupnya. (*) 

Mungkin Juga Menarik × +
KRIMINAL
Lalu Lintas
Kegiatan

 
Atas
Night Mode